Desa Pulau Seliu merupakan salah satu desa pulau yang berada dalam
wilayah administratif Kecamatan Membalong, dengan luas wilayah
daratan 1.645 Ha. Desa ini memiliki potensi hasil laut dan pariwisata
yang cukup melimpah. Namun di sisi lain desa ini memiliki beberapa
permasalahan. Permasalahan utama di Desa ini adalah belum adanya
pelayanan air minum perdesaan yang baik serta kualitas beberapa
sumber air yang telah tercemar Fe. Adapun permalasahan lainya antara
lain terbatasnya akses listrik, tidak adanya pengolahan sampah
domestik, serta kurangnya kesadaran masyarakat dalam menjaga
kebersihan lingkungan.
Melalui Program KKN – PPM yang berjudul “Pendampingan
Kelembagaan Sistem Penyediaan Air Minum serta Pengembangan
Eco-Village dan Eco-Wisata Desa Pulau Seliu, Kecamatan Membalong,
Kabupaten Belitung, Provinsi Bangka Belitung”, 30 mahasiswa yang
tergabung dalam satuan unit bersama masyarakat dan pemerintah
berupaya menyelesaikan permasalahan-permasalahan utama di Desa
Pulau Seliu sebagai upaya mewujudkan kehidupan masyarakat yang
mandiri dan sejahtera. Selain pada bidang kelembagaan SPAM,
program juga akan dilaksanakan pada beberapa sektor, seperti:
wisata, energi, limbah domestik, infrastruktur penunjang, serta
Minggu, 29 Maret 2015
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar